Kerinci, ada ratusan PNS yang akan memasuki purna yaitu sejumlah 189 PNS yang akan memasuki masa pensiun di jajaran pemerintah daerah Kerenci per 31 desember 2013, tapi hanya 98 orang yang baru mengajukan pensiun, sementara sisanya belum kunjung mengajukan permohonan purnanya.
Mahyarizal, Kabid PKMP BKD Kabupaten Kerinci mengatakan, saat ini 98 orang PNS Kabupaten Kerinci telah mengajukan pensiun, mereka mengajukan pensiun karena sudah memasuki usia pensiun per 31 Desember tahun 2013 lalu. “Selebihnya belum mengajukan pensiun, di luar yang meninggal dan pensiun muda,” sebutnya.
Dikatakannya, 98 orang yang sudah mengajukan pensiun SK pensiunnya sudah keluar sedangkan yang lain belum. Terhitung 1 Januari sampai 31 Desember tahun 2014 sebanyak 187 orang.Mahyarizal, Kabid PKMP BKD Kabupaten Kerinci mengatakan, saat ini 98 orang PNS Kabupaten Kerinci telah mengajukan pensiun, mereka mengajukan pensiun karena sudah memasuki usia pensiun per 31 Desember tahun 2013 lalu. “Selebihnya belum mengajukan pensiun, di luar yang meninggal dan pensiun muda,” sebutnya.
"Yang mengajukan baru 98 orang dan SK sudah keluar, sisanya 89 belum mengajukan bahan," katanya.
Sampai saat ini pihaknya masih melakukan pendataan berapa jumlah yang mengajukan pensiun muda dan yang sudah meninggal dunia, setelah itu baru diketahui berapa jumlah kekurangan pegawai sampai tahun 2014. "Jumlah belum diketahui, karena belum selesai didata," pungkasnya. Disinggung soal CPNS Kabid yang baru saja dilantik oleh Bupati Kerinci beberapa waktu lalu ini belum bisa memastikan apakah ada atau tidak. "Kita belum bisa memastikan ada atau tidak kita menerima CPNS tahun 2014 karena belum koordinasi, saya kan baru di sini," pungkasnya.
sumber : buletinjambi.com